Senin, 05 November 2018

Pantai Laguna Kalianda Lampung Selatan Yang Kece Parah!

Pantai Laguna - Jika bicara tentang perjalanan wisata ke Lampung, kebanyakan orang akan terjerat cinta dengan wisata pantainya. Lampung memang mempunyai deretan wisata pantai yang cantik jelita. Salah satunya wisata pantai cantik di Lampung yang direkomendasikan untuk dikunjungi adalah wisata Pantai Laguna.

Pantai ini merupakan sebuah kawasan pasir putih halus dimana terdapat jejeran batu karang yang memagari tepi pantainya. Banyak spot asyik bagi kalian yang hobi berfoto dengan latar belakang Anak Gunung Krakatau dan bersantai di pinggir pantai sembari menikmati sunset menawan dan khas ala Pantai Laguna. Tentu saja datang kemari menjadi kunjungan wisata menarik untuk melepas segenap lelah bersama kerabat tercinta.kan pemandangan terbaik di pantai ini.

Ada banyak sekali spot ajib untuk hunting foto di pantai cantik Lampung Selatan ini. Kamu bisa menunggu saat sunrise atau sunset, jika beruntung kamu akan mendapat

Pemandangan terbaik dari Pantai Laguna Kalianda ini adalah adanya anak Gunung Krakatau (Gunung Rajabasa) yang menjadi latar belakangnya.

pantai laguna kalianda, pantai laguna helau kalianda, pantai laguna kalianda lampung selatan
Indah kan? Tunggu apalagi? Kuy ajak kerabat kalian berwisata ke Pantai Laguna Kalianda bersama kami..

Pesona Pulau Rubiah

Kota Sabang merupakan daerah administratif yang berada di ujung utara Provinsi Aceh. Daerah in terdiri dari beberapa kepulauan yang dikenal menawarkan pesona wisata bahari memukau. Pulau-pulau di Sabang menjadi buruan bagi para wisatawan lokal hingga mancanegara untuk menikmati keindahan dunia bawah laut, serta pantai-pantai nan eksotis. Salah satu pulau yang cukup terkenal adalah Pulau Rubiah.
Pulau Rubiah adalah sebuah pulau tak berpenghuni, yang memiliki keindahan bawah laut nan mempesona. Bahkan, saking indahnya panorama yang ditawarkan, pulau ini juga dijuluki sebagai Taman Laut Rubiah. Kondisi pulau yang masih alami, serta terjaga kelestariannya membuat tempat wisata ini bagaikan surga bagi para pecinta snorkeling dan diving.

Secara geografis, Pulau Rubiah masih merupakan bagian dari Pulau Weh, Kota Sabang, Provinsi Aceh. Pulau ini letaknya disebelah barat laut dari Pulau Weh. Untuk menuju ke pulau, wisatawan bisa menggunakan rute dari Banda Aceh menuju ke Pelabuhan Ulee Lheue, lalu menggunakan kapal feri untuk menyebrang ke Pulau Weh. Jadwal keberangkatan kapal ini dibuka setiap dua hari sekali.
Setelah tiba di Pulau Weh, wisatawan harus terlebih dahulu menuju ke Pantai Iboih. Dari sini pengunjung bisa menyewa perahu motor atau speedboat untuk menuju ke Pulau Rubiah. Perjalanan menuju ke pulau dari Pantai Iboih ini hanya sekitar 20 menit saja. Harga sewa yang dipatok pun terbilang cukup bersabahat, yaitu mulai Rp. 20.000 per orang.

Pesona Pulau Rubiah

Ketika tiba di Pulau Rubiah, wisatawan akan disambut dengan pemandangan alam yang sungguh menakjubkan. Hamparan lautan luas berwarna biru dengan air yang jernih, perbukitan hijau, serta pantai lengkap dengan pasir putihnya akan memanjakan mata para pengunjung. Perahu-perahu kecil yang berlalu-lalang juga akan dijumpai oleh wisatawan.
Pada sekitar tahun 1900, pulau ini dijadikan sebagai transit bagi para jemaah haji yang akan pergi ke Mekkah. Pada zaman dahulu memang belum ada pesawat, sehingga jemaah haji pun harus menggunakan kapal. Selain itu, pada masa peperangan tempat ini juga pernah dijadikan sebagai benteng pertahanan yang hingga kini masih bisa dilihat sisa-sisa benteng tersebut.
Pulau Rubiah
Saat berkunjung ke Pulau Rubiah, tak lengkap rasanya jika tak menikmati keindahan alam bawah lautnya. Wisatawan bisa bersnorkeling ria atau pun juga diving, untuk melihat berbagai biota laut yang hidup dibawahnya. Arusnya cukup tenang, dan tidak terlalu kuat sehingga bagi para pemula pun bisa melakukan snorkeling dan diving di pulau ini.
Keindahan alam bawah laut yang dimiliki Pulau Rubiah ini sungguh menakjubkan, terdapat berbagai jenis ikan hias seperti ikan badut atau yang sering disebut ikan nemo, ikan kepe-kepe, ikan botana biru, ikan karang, angel fish, lion fish dan masih banyak lagi. Dengan berbagai ukuran dari yang kecil hingga besar, ikan-ikan ini akan senantiasa menemani wisatawan saat snorkeling.
Tak hanya aneka jenis ikan yang cantik, terdapat pula berbagai spesies terumbu karang yang menghiasi panorama bawah laut di Pulau Rubiah ini. Aneka terumbu karang berwarna warni, anemon laut, bintang laut, dan alga hidup serasi bersama ikan-ikan yang berenang kesana kemari. Kelestarian panorama bawah laut yang ada dipulau ini juga terjaga dengan sangat baik.
Jika tak bisa berenang, wisatawan pun masih bisa menikmati keindahan dunia bawah laut di Pulau Rubiah dengan menyewa kapal yang alasnya terbuat dari kaca. Tanpa perlu berbasah-basahan kamu bisa menikmati aneka biota laut dari atas kapal, jernihnya air laut juga memudahkan wisatawan untuk melihat pemandangan bawah laut hingga kedalaman 15 meter.

Fasilitas Pulau Rubiah

Meskipun telah menjadi tujuan wisata bahari yang dikenal hingga ke mancanegara, fasilitas di Pulau Rubiah ini masih terbilang sangat minim. Di lokasi pulau, hanya terdapat satu penginapan saja dengan dua kamar. Hal ini dikarenakan, pulau yang tak berpenghuni, kebanyakan para wisatawan dan warga setempat akan kembali ke Pantai Iboih.
Selain itu, di pulau juga masih belum ditemukan mushola untuk beribadah, wisatawan bisa beribadah di sekitar Pantai Iboih. Di Pulau Rubiah, untungnya masih terdapat beberapa penjual makanan dan minuman, sehingga wisatawan tak perlu takut jika merasa kelaparan atau haus usai menyusuri keindahan pulau.
Bagi yang ingin snorkeling, disekitar pulau juga terdapat banyak persewaan alat snorkeling dan diving yang cukup lengkap. Selain itu, terdapat juga jasa pemandu dan persewaan foto under water. Jika ingin menginap, dan tak kebagian kamar dipenginapan di Pulau Rubiah, wisatawan bisa menginap di bungalow yang ada disekitar Pantai Iboih.
Keindahan alam yang ditawarkan pulau ini memang begitu menggoda, tempat wisata satu ini bisa menjadi alternatif liburanmu. Berikut beberapa kegiatan yang bisa dilakukan ketika berada di Pulau Rubiah.

Snorkeling dan Diving

Kegiatan snorkeling dan diving, menjadi hal yang wajib kamu lakukan jika berkunjung ke pulau ini. Pulau ini memang bak surga bagi para pecinta snorkeling dan diving. Kamu akan dimanjakan dengan sebuah akuarium raksasa dengan berbagai keindahan biota laut dibawah, seperti ikan-ikan hias nan cantik dan terumbu karang indah.
Kamu bisa dengan sepuasnya berenang bersama ikan-ikan kecil sepanjang hari, serta menikmati keindahan alam bawah laut Pulau Rubiah. Arusnya sangat tenang, dan bersahabat bagi para pemula, jernih dan segarnya air juga menjadi nilai tambah dari tempat ini. Di pulau eksotis ini, kamu akan tersihir dengan keindahannya dan dibuat betah berlama-lama.

Berkeliling Menikmati Keindahan Pulau

Tak hanya snorkeling atau diving saja, kamu juga bisa berkeliling menikmati keindahan Pulau Rubiah. Dengan menyewa perahu motor, kamu akan dibawa menuju spot-spot terbaik yang menawarkan panorama alam mempesona. Selain itu, kamu juga bisa melihat keindahan bawah laut dengan menyewa kapal beralas kaca.
Deretan perbukitan nan hijau, pegunungan menjulang tinggi, serta hamparan samudra nan luas menjadi sebuah fenomena alam yang sungguh menawan. Angin sepoi-sepoi yang tiada hentinya berhembus, juga akan semakin membuatmu merasa nyaman. Tempat ini memang sangat cocok, untuk refreshing serta bulan madu bersama pasangan.

Hunting Foto

Jika kamu mencintai dunia fotografi, dan tengah mencari landscape yang indah, maka Pulau Rubiah ini sangat cocok menjadi destinasi huntingmu. Disini kamu tak hanya bisa mengabadikan keindahan alam saja, tetapi juga memotret dibawah laut. Terdapat banyak sekali objek menarik seperti hamparan pasir putih, lautan luas nan biru, serta perbukitan hijau.
Hunting foto dibawah laut nampaknya menjadi sesuatu yang anti mainstream, disini kamu bisa memotret ikan-ikan nan cantik serta terumbu karang. Jika kamu tak memiliki kamera under water, kamu pun bisa menyewanya di pulau ini. Berfoselah sebagus mungkin, dan pemandu akan dengan senang hati memotretmu bersama ikan-ikan yang berenang.

Akomodasi ke Pulau Rubiah

Biaya untuk menyewa kapal dari Pantai Iboih ke Pulau Rubiah mulai dari Rp. 20.000 per orang untuk pulang pergi. Untuk menyewa kapal kaca, biaya mulai Rp. 350.000 untuk 10 hingga 15 orang.

Yuk.. Kita kunjungi Pesona Pulau Rubiah dengan fasilitas yang kami tawarkan.

Pantai Bentar Probolinggo, Naik Kereta Mengelilingi Pantai

Pantai Bentar merupakan sebuah pantai utara di Kabupaten Probolinggo yang memiliki keindahan objek yang sangat mempesona. Karena keindahan objek pemandangan yang disajikannya, pantai ini cukup terkenal hingga ke luar daerah. Jangan heran apabila anda berkunjung kesini anda akan menjumpai banyak wisatawan yang bukan berasal dari Probolinggo.
Pantai Bentar Probolinggo, Naik Kereta Keliling Pantai
Pantai Bentar

Spot Favorit di Pantai Bentar untuk Fotografi

Tempat Paling favorit bagi wisatawan yang berkunjung ke tempat ini adalah jembatan kayu sepanjang 50 meter yang menjorok ke tengah laut. Dengan background laut lepas,  jembatan kayu ini memang menawarkan spot yang cukup baik untuk “selfie”. Tidak hanya para remaja, bahkan para ibu ibu pun tidak sedikit yang berfoto ria di tempat ini. Fasilitas yang tersedia seperti toilet, tempat parkir, dll sangatlah memadai. Sehingga hal tersebut membuat wisatawan yang menghabiskan liburan di pantai ini merasa nyaman dan betah.
Pantai Bentar Probolinggo, Naik Kereta Keliling Pantai  Pantai Bentar Probolinggo, Naik Kereta Keliling Pantai
Pantai Bentar dipenuhi dengan pepohonan yang rimbun, sehingga para wisatawan yang merasa kepanasan akibat sinar matahari yang menyengat di siang hari dapat berteduh di sela sela pepohonan tersebut. Selain itu wisatawan yang ingin menikmati jajanan khas Probolinggo juga dapat rehat di warung warung kecil yang berada di area pantai.
Pantai Bentar Probolinggo, Naik Kereta Keliling Pantai  Pantai Bentar Probolinggo, Naik Kereta Keliling Pantai  Pantai Bentar Probolinggo, Naik Kereta Keliling Pantai
Kuliner
Wahana permainan lain yang juga tidak kalah menarik yaitu menaiki kereta pantai. Khusus bagi pengunjung yang liburan bersama keluarga dapat mengajak buah hati nya untuk berkeliling pantai menggunakan kereta ini. Tiket yang harus dibayarkan ketika hendak naik kereta ini juga relatif murah, yaitu hanya Rp. 4000.
Pantai Bentar Probolinggo, Naik Kereta Keliling Pantai  Pantai Bentar Probolinggo, Naik Kereta Keliling Pantai  Pantai Bentar Probolinggo, Naik Kereta Keliling Pantai  Pantai Bentar Probolinggo, Naik Kereta Keliling Pantai
Kereta Pantai

Harga Tiket Masuk Pantai Bentar

Meskipun pantai ini cukup populer, namun tarif tiket masuknya cukup murah, yaitu hanya Rp 4.000 untuk orang dewasa dan Rp. 3.000 untuk anak anak. Dengan harga tiket yang ramah kantong, Wisata Pantai Bentar menjadi pilihan yang tepat untuk destinasi liburan bersama keluarga.

Lokasi Pantai Bentar

Pantai Bentar terletak di desa Curahsawo, Kecamatan Gending, Kabupaten Probolinggo. Jika anda berangkat dari Banyuwangi Menuju Probolinggo melalui jalur pantura, anda akan melewati pantai ini.
Sudah pernah berkunjung kesini? Jika belum, ayo ajak keluarga dan juga kerabat anda untuk menghabiskan liburan disini bersama kami.

Yukk.. Jelajahi Pulau Bintan

Pulau Bintan adalah pulau di provinsi Kepulauan Riau, di mana terdapat Kota Tanjungpinang, Ibu kota Provinsi Kepulauan Riau. Di Pulau ini memiliki tiga Pemerintahan, Pemerintah Kota Tanjungpinang yang terletak di Senggarang, Pemerintah Kabupaten Bintan terletak di Bandar Seri Bintan, serta Pemerintahan Provinsi Kepulauan Riau di Pulau Dompak (Tanjungpinang). Pulau ini berdekatan dengan negara Singapura lhoo.
Bintan adalah pulau terbesar di Kepulauan Riau, yang terdiri dari hampir 3.000 pulau besar dan kecil, terbentang di sebrang Singapura dan Johor Baru, Malaysia. Pulau ini melebar dari Malaka ke Laut Cina Selatan. Tanjungpinang merupakan ibu kota provinsi ini, terletak di pantai barat selatan Bintan. Secara strategis terletak di semenanjung selatan Malaysia di mulut Selat Malaka, kepulauan Riau, dahulu pada abad pertama masehi, merupakan tempat favorit bagi kapal dagang India dan Cina.
Tujuan wisata teratas di sini adalah Bintan Resort, destinasi wisata berupa pantai yang spektakuler di utara pulau, dengan luas 23,000 hektare di atas pasir putih yang menghadap ke Laut Cina Selatan. Pulau ini juga memiliki riwayat yang menarik di Tanjungpinang dan Penyengat, yang menawarkan kesempatan untuk surfing, bertualang dan ekowisata untuk pelajar dan keluarga, tetapi juga ideal untuk bersantai dan kesehatan.
Sementara, bagi mereka yang suka menyelam kepulauan Anambas di Laut Cina Selatan menawarkan lokasi menyelam yang masih alami, dapat dijangkau dari bandara Tanjungpinang. Sedangkan, kepulauan Natuna dapat dijangkau dari Batam.
Selain wisata, potensi pertanian di Pulau Bintan juga sangat menjanjikan, terutama pertanian sayuran dataran rendah dan Hortikultura. Potensi pertanian pulau Bintan, tersebar di beberapa kecamatan di Kabupaten Bintan, diantaranya adalah di Kecamatan Toapaya, Kecamatan Bintan Timur, kecamatan Teluk Sebong dan Kecamatan Teluk Bintan. Berdasarkan Peraturan Daerah (Perda) nomor 2 Tahun 2012 tentang Rencana Tata Ruang dan Wilayah (RTRW), Kecamatan Toapaya ditetapkan sebagai kawasan Agropolitan.

Buat kalian yang penasaran dengan indahnya Pulau Bintan, yuk langsung hubungi kami untuk melihat betapa indahnya Pulau Bintan.

Company Profile

" menjadi biro perjalanan yang maju, terkemuka, dan berkualitas terbaik dengan memiliki daya saing yang berkompeten secara nasional dan global di Indonesia " 
Permata Nusantara Tour & Travel berdiri pada tanggal 20 April 2015, dengan jejak ragam kepuasan dari pelanggan kami. Dibantu lebih dari 400 tenaga ahli dalam bidang pariwisata, Permata Nusantara Tour & Travel mampu untuk menjadi biro perjalanan yang maju, terkemuka, dan berkualitas terbaik dengan memiliki daya saing yang berkompeten secara nasional dan global di Indonesia. Dengan memiliki jaringan bisnis yang luas, kami mampu memberikan pelayanan terbaik dalam bidang pariwisata melingkupi tiket penerbangan, hotel, pengurusan dokumen, paket tour wisata baik inbound maupun outbound. 

Pengalaman dan pengetahuan selama 3 tahun, menjadikan Permata Nusantara Tour & Travel sebagai biro perjalanan yang terus memberikan layanan terbaik kepada setiap pelanggan kami. Keberadaan kantor yang terletak strategis di tengah kota Jakarta, membuat Permata Nusantara Tour & Travel lebih mudah di akses oleh pelanggan baik secara offline maupun online. 
Selalu berusaha meningkatkan kualitas layanan dan kenyamanan pelanggan adalah fokus kami yang berkonsep pada Service Excellence. Mencapai sukses berkelanjutan dengan komitmen untuk melayani semua pelanggan lebih baik lagi dan senantiasa menjadi sahabat anda dalam perjalanan. Langkah ini adalah penguatan filosofi bisnis dan komitmen Permata Nusantara Tour & Travel untuk memajukan pariwisata Indonesia yang lebih inovatif dan siap bersaing secara global. 

Pantai Laguna Kalianda Lampung Selatan Yang Kece Parah!

Pantai Laguna - Jika bicara tentang perjalanan wisata ke Lampung, kebanyakan orang akan terjerat cinta dengan wisata pantainya. Lampung mema...